-->

Polda Papua Gagalkan Penyeludupan 750 BBM ke PNG

KOTA JAYAPURA - Patroli polisi perairan Polda Papua, Rabu sekitar pukul 05.00 WIT berhasil menggagalkan upaya penyelundupan 750 liter BBM ke Papua Nugini (PNG). Polisi juga mengamankan tiga orang masing-masing RV, ST dan PT. Kini ketiganya bersama dengan barang bukti sudah diamankan di Mapolda Papua.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Patrige mengatakan, penangkapan itu berawal dari patroli yang dilakukan anggota Polair Polda Papua yang dipimpin Brigpol Viktor Rein Awarawi saat melintas di sekitar perairan Hamadi, anggota melihat perahu motor jenis long boat yang mencurigakan.

Saat hendak didekati, perahu tersebut melarikan diri dengan cara mempercepat laju perahu mereka sehingga baru pukul 05.00 WIT berhasil ditangkap, kata Kombes Patrige seraya menambahkan saat itu anggota melihat 21 jerigen yang diperkirakan sebanyak 750 liter.

“ Mereka ketika digeledah dan ternyata ketahuan membawa BBM jenis Premium sebanyak 21 jeringen atau setara 710 liter. Diperiksa, dokumen tak dimiliki maka dugaan BBM tersebut akan diselundupkan ke PNG,” kata Kabid Humas, AKBP Patrige kepada wartawan di Mapolda Papua, Rabu (25/2/2015).

Menurut Kabid Humas, para pelaku sempat melarikan diri untuk menghidari petugas. Namun mereka berhasil ditangkap setelah tim Patroli.

”Ketiganya patut diduga melakukan tindak pidana dibidang Migas sebab saat akan diperiksa ditemukan BBM jenis Premium sebanyak 21 jerigen atau setara 710 Liter dan tanpa dilengkapi dokumen,” tegasnya.[Antara]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah