-->

Warga Biak Numfor Protes Rencana Undang Artis Nasional pada Kegiatan di Munara Wampasi

BIAK (BIAK NUMFOR) – Rencana Dinas Pariwisata Biak Numfor,Papua mengundang artis nasional untuk menghibur masyarakat Biak pada kegiatan ‘Munara Wampasi’ awal Juni mendatang mendapat protes dari berbagai komponen masyarakat di Biak.

Lukas Krey warga Kampung Yafdas mengatakan hal itu mematikan bakat anak-anak asli Biak dalam olah vokal di atas panggung. Akhirnya kedepannya tidak ada anak-anak asli Biak yang bisa tampil dengan olah vokal yang bagus diatas panggung.

“Paling bagus Pemda pake anak-anak Biak yang punya suara bagus dan sering tampil di atas panggung supaya dong bisa berkembang lagi dan juga tidak ada pengeluaran anggaran yang besar untuk acara hiburan rakyat. Daripada pake artis nasional, keluarkan biaya besar,” ujar Manu ketika dimintai komentarnya Rabu,(11/2/2015) siang.

Menurut warga Kampung Samau, Fredik Korwa tidak ada nilai tambah untuk kabupaten dan hanya buat pemborosan anggaran kabupaten. Jadi menurutnya pemerintah daerah tidak perlu mengundang artis nasional untuk datang menghibur masyarakat, sebab masyarakat juga tidak kesepian.

Sedangkan menurut Benyamin Yarangga, warga Kampung Sumberker, tidak penting buat acara hiburan untuk masyarakat sebab yang masyarakat butuhkan bukan hiburan tetapi pelayanan pemerintah yang baik kepada masyarakat

“Masyarakat hanya butuh pelayanan, tidak butuh hiburan apalagi sampai undang artis pake uang kabupaten yang harus dipakai layani masyarakat, bagusnya uang itu bayar beras supaya masyarakat dapat beras gratis,” katanya. [Jubi]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah