-->

Henoch Ibo Klaim Gangguan Keamana jadi Penyebab Sulitnya Mendapat Opini WTP dari BKP

KOTA JAYAPURA - Bupati Puncak Jaya, Henock Ibo mengklaim jika gangguan keamanan yang sering terjadi di wilayah kepemimpinannya, menjadi penyebab utama pemerintahannya sulit meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

"Masalah keamanan di Kabupaten Puncak Jaya sering menghambat berbagai program pembangunan, sering kali terjadi penembakan," ujar Bupati Ibo di Jayapura, Sabtu (30/5).

Ia mengatakan, Laporan Keuangan Pemerintah (LKP) Kabupaten Puncak Jaya baru dua kali diberi opini Wajar Dengan Pengecualian (WDP) dalam Laporan Hasil Pemeriksaan (LKP) BPK yakni pada 2012 dan 2014. Sembari mengakui bahwa dibutuhkan kerja keras berbagai pihak untuk meningkat opini dari WDP menjadi WTP.

"Tidak mudah membangun Puncak Jaya karena seringkali diganggu kelompok bersenjata," ujar Bupati Ibo sembari berharap suatu saat nanti wilayah kepemimpinannya juga bisa meraih opini WTP. [Antara]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah