-->

Para Pemain Persipura Mulai Meninggalkan Kota Jayapura

KOTA JAYAPURA – Pembubaran Tim Persipura Jayapura pada Jumat (5/6) oleh Manajemen Persipura berujung kepada para pemain yang memutuskan meninggalkan Kota Jayapura dan Papua. Para punggawa Mutiara Hitam baik asing maupun lokal Indonesia lebih memilih pulang kampung atau pun balik ke negara dan kota masing-masing.

Zulham Zamrun eks striker Mitra Kukar memutuskan untuk kembali ke daerah asalnya Ternate Provinsi Maluku. Zulham sudah berkemas-kemas akan berangkat, Selasa (9/6). Selanjutnya defender Persipura Dominggus Fakdawer memutuskan pulang ke Raja Ampat Provinsi Papua Barat, Rabu (10/6).

Pelatih Kepala Persipura Osvaldo Lessa juga memutuskan pulang ke negara asalnya Brasil, di hari yang sama. Sementara Lancine Kone Striker Persipura asal Pantai Gading yang memutuskan untuk pulang ke negara asalnya, dalam dua pekan ke depan.

“Saya akan kembali ke kampung halaman besok, saya secara pribadi menyesali dengan dibubarkannya tim Persipura ini. Tapi mau gimana lagi, kita harus bubar karena tidak adanya kompetisi di dalam negeri,” kata Zulham Zamrun kepada wartawan, Senin (8/6).

Dia menambahkan, jika kedepannya Persipura memanggilnya kembali bermain, harus ada pembicaraan kontrak baru. “Saya bisa balik kesini tergantung dari pembicaraan kontrak baru, cocok atau tidak. Tapi kemungkinan besar saya akan balik kesini, karena Persipura memiliki financial yang bagus, jadi siapapun pemain pasti masih mau bermain untuk Persipura,” katanya.

“Saya mungkin pulang, Rabu (10/6). Saya berharap masalah antara Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) dan Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) dapat segera terselesaikan,” kata Dominggus Fakdawer, Deffender Persipura pada Senin (8/6).

Sementara itu, Striker Persipura asal Pantai Gading Lancine Kone, mengatakan pihaknya akan pulang kembali ke Negara asalnya dalam dua pekan kedepan. Pihaknya menambahkan Manajemen telah memberitahukan kepada para pemain terkait pembubaran tim Persipura Musim 2014/2015 secara resmi.

“Saya mau pulang dulu, sambil menunggu perkembangan kompetisi di Indonesia. Kalau sampe musim baru belum ada kejelasan mungkin saya akan bermain diluar Indonesia pada musim 2015/2016. Tapi kalau bisa balik kesini lebih bagus,” katanya Lancine Kone pada Senin (8/6).

Terkait kontrak, Kone menambahkan kontraknya bersama Persipura masih ada sampai bulan Desember 2015. “Kalau kontrak diputus sekarang tidak papa, tapi kalau tidak diputus saya juga masih akan menunggu. Di sini kita sudah seperti keluarga, kalau ada informasi yang baru silahkan beritahukan kepada saya,” katanya. [Jubi]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah