-->

Provinsi East Sepik dan Provinsi Papua Jalin Kerjasama

KOTA JAYAPURA - Pemerintah Kota Wewak, Provinsi East Sepik, Papua New Guinea akan menjaling kerjasama dengan Pemerintah Provinsi Papua, dibidang pertanian, pendidikan, budaya dan olaharaga.

“Kerjasama tersebut akan diwujudkan dalam penandatangan MoU pada bulan Agustus 2015 mendatang,” ungkapkan Sekda Papua T.E.A Hery Dosinaen,SIP didampingi Kepala Badan Perbatasan dan Kerjasama Luar Negeri Provinsi Papua Suzi Wanggai usai melakukan pertemuan dengan Wakil Gubernur Provinsi East Sepik Ian Samuel, Walikota Wewak Town Charles Malenki, Anggota parlemen provinsi East Sepik James Hauran  di ruangan Sekda Papua, Kamis (21/5).

Menurutnya, kerjasama dengan kota Jayapura dan provinsi Papua dengan Pemerintah Kota Wewak, Provinsi Sepik, Papua Nugini diharapkan dapat mencairkan anggapan sebagian orang yang selama ini melihat Papua dan Papua New Guinea hanya dari aspek politik, tetapi dengan kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua saat ini telah mencairkan pandangan tersebut.

“Kita membangun provinsi Papua dengan provinsi yang ada di Papua New Guinea pada bidang ekonomi, sosial, budaya dan bidang lain yang tentunya diharapkan kerjasama ini bisa meningkatkan perekonomian masyarakat baik di provinsi Papua maupun Papua New Guene,” ujarnya.

Diakuinya, untuk meningkatkan kerjasama tersebut, akan dilakukan MoU pada bulan Agustus. Setelah melakukan kunjungan ke Papua, mereka akan kembali mempersiapkan rapat bersama untuk selanjutnya akan dilakukan penandatangan akan dilakukan Provinsi East Sepik.

Hal senada diungkapkan Kepala Badan Perbatasan dan Kerjasama Luar Negeri Provinsi Papua Susi Wanggai bahwa kerjasama ini merupakan implementasi dari komitmen Presiden RI Joko Widodo dan Perdana Menteri PNG Piter Oneil tahun 2014.

“Kemudian tahun 2013 penandatangan kerjasama antara pemerintah PNG dan Indonesia yang saat itu Presiden masih dijabat oleh Susilo Bambang Yudhoyono,” tandasnya.

Sementara untuk tingkat pemerintah provinsi Papua, ujar Suzi Wanggai, di implementasikan melalui kegiatan-kegiatan kerjasama dalam bentuk antar dua kota dan antar dua provinsi dalam rangka meningkatkan hubungan kerjasama antar warga kedua wilayah yang sangat penting.

“Sebelumnya Kota Jayapura telah Kerjasama melalui Letter of Intens (LoI) dengan Kota Wewak, jadi kita tidak melihat hubungan atau kerjasama yang diluar dari pada itu, tetapi bagaimana meningkatkan kerjasama antar dua wilayah dalam kegiatan-kegiatan seperti pertukaran budaya, pendidikan dan olahraga, jadi ini hal yang sangat penting,” ucapnya.

Sementara untuk kerjasama pada bidang pertanian, Kata Suzi Wanggai pemerintah Kota Wewak akan mengirim masyarakat Wewak untuk belajar bertani di Koya, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura.

“Merek melihat hubungan kerjasama kita sangat kuat yang selama terjalin dengan provinsi Sandaun, sehingga mereka juga akan mengirim petani mereka dan siswa ke BLKI melakukan. Petani mereka bisa langsung datang magang di Koya,” terangnya. [Antara]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah