-->

Lukas Enembe Belum Terima Laporan Tentang Kelaparan di Agandugume

KOTA JAYAPURA - Gubernur Papua Lukas Enembe mengakui belum menerima laporan dari Bupati Puncak terkait bencana kelaparan akibat gagal panen ubi jalar di Distrik Agandugume.

"Kasus ini merupakan tanggungjawab dari pemerintah kabupaten setempat, karena masalah ini sudah menjadi fenomena alam di kawasan pegunungan tengah Papua," kata Lukas di Jayapura, Senin.

Lukas menjelaskan pihaknya memang belum mendapat laporan resmi apapun dari pihak terkait, yakni dari Bupati Puncak.

Senada dengan Gubernur Papua, Kepala Dinas Kesejahteraan Sosial dan Pemukiman Provinsi Papua Ribka Haluk di tempat terpisah, pihaknya juga belum mendapat laporan soal kasus kelaparan di Kabupaten Puncak.

"Namun, jika pemerintah setempat meminta bantuan, tentu kami akan langsung mengirimkan bantuan yang dibutuhkan," kata Ribka.

Sebelumnya, kurang lebih 10 ribu orang di Kabupaten Puncak dilanda bencana kelaparan akibat gagal panen ubi.

Gagal panen ini diakibatkan oleh hujan es yang melanda Distrik Agandugume, Kabupaten Puncak sejak 9 Juli hingga 12 Juli kemarin.

Kini warga tiga kampun di distrik itu hanya mengkonsumsi sayur pakis muda, serta labu cina. [Antara]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah