-->

Lukas Enembe Pertanyakan 3,256 Pegawai yang Tidak Ikut Apel

KOTA JAYAPURA - Gubernur Papua Lukas Enembe mempertanyakan sebanyak 3.256 pegawai negeri sipil di lingkungan pemerintah provinsi itu tidak mengikuti apel pagi yang dipimpinnya secara langsung, Senin (29/6).

Gubernur Papua Lukas Enembe, di Jayapura, Senin, mengatakan pihaknya mempertanyakan ketidakhadiran ribuan pegawai negeri sipil (PNS) di jajaran pemerintahannya tersebut.

"Pegawai yang belum masuk itu, saya tidak tahu apakah sedang menjalankan tugas atau tidak sempat hadir dalam apel ini atau memang tidak ada," katanya.

Menurut Lukas, nantinya para pimpinan SKPD yang membawahi para PNS tersebut yang lebih tahu mengenai keberadaan bawahannya. Ini sudah menjadi tanggung jawab pimpinan untuk melakukan pembinaan.

"Diingatkan kepada para pimpinan SKPD yang malas dan tidak bisa mempertanggungjawabkan pekerjaannya agar berubah dan tidak boleh lagi ada sikap seperti itu," ujarnya.

Dia menjelaskan pihaknya berharap ke depan para pegawai yang absen pada apel pagi itu, kelak bisa hadir. Pasalnya, dari total 6.789 PNS yang tercatat di lingkungan Pemprov Papua hanya 3.493 yang ada.

"PNS sebagai abdi negara, gubernur hanyalah jabatan politik yang masanya lima tahun saja, akan tetapi sebagai PNS terus mengabdi," katanya.

Dia menambahkan pihaknya juga meminta agar semua PNS Pemprov Papua sepakat dan miliki tujuan yang sama untuk melayani masyarakat sebagai abdi negara, di mana hal tersebut ditunjukkan dengan kehadiran di kantor. [Antara]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah