-->

Masyarakat Diminta Manfaatkan 2 Studio Baru LPP RRI Sorong

KOTA SORONG – Kepala Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) Sorong Drs. Joko Purnomo, MM, meminta masyarakat untuk memanfaatkan studio baru programa 1 dan programa 2 sebagai stimulus sebagai tempat pelayanan informasi berbagai kegiatan, ujarnya, Sabtu (27/6).

Selama beberapa pekan terakhir,  angkasawan dan angkasawati LPP RRI Sorong sedang disibukkan dengan pemindahan seluruh atribut siaran, baik pada programa satu maupun programa dua.

Di mana mulai pekan ini, studio kedua programa tersebut telah dipindahkan pada bagian depan dari gedung kantor RRI Sorong,  yang dulunya ditempati sebagai ruang tunggu dan ruang bagian pemasaran, kata  Joko Purnomo.

Menurut Joko, kesibukan seluruh angkasawan dan angkasawati RRI di Sorong sangat tinggi, dan butuh sesuatu yang baru sehingga dapat menimbulkan ide brilian untuk menghadirkan acara siaran yang berkualitas.

“Melalui dua studio yang baru saja di soft opening untuk programa satu dan programa dua, diharapkan memberikan dampak yang besar, dan masyarakat pun dapat mendengarkan dan sekaligus berkunjung untuk berbicara di RRI, dan intinya diharapkan setiap hari ada kegiatan masyarakat di radio milik bangsa ini,” tambahnya. [InfoPublik]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah