-->

SAR Timika Gelar Latihan Gabungan Jelang Pendakian dan Upacara Bendera di Puncak Cartenz

TIMIKA (MIMIKA) - Kantor Search And Rescue (SAR) Timika, Kabupaten Mimika menggelar latihan gabungan dalam rangka pendakian Puncak Cartensz, 10-24 Agustus 2015, yang antara lain diikuti personel TNI, Brimob Detasemen B Polda Papua, tim Emergency Response Grup PT Freeport Indonesia.

Kepala Kantor SAR Kelas II B Timika Joko Sungkowo di Timika, Kamis, mengatakan kegiatan latihan siaga SAR untuk pendakian ke Puncak Cartensz digelar sejak Rabu (5/8) hingga mendekati pelaksanaan kegiatan tersebut.

Perayaan puncak dari serangkaian kegiatan pendakian ke Cartensz 2015 akan diisi dengan upacara pengibaran bendera Merah Putih di lokasi hamparan salju abadi Cartensz yang merupakan salah satu dari tujuh puncak tertinggi di dunia.

"Kami mendapat tugas untuk siaga SAR dalam rangka pendakian ke Puncak Cartensz. Kami memprediksi potensi SAR yang nanti dilibatkan dalam kegiatan ini sekitar 150 orang, terdiri atas personel gabungan TNI-Polri, karyawan PT Freeport, masyarakat pecinta alam, masyarakat setempat, media massa, dan lainnya," kata Joko.

Joko mengatakan jika tak ada hambatan, Kepala Basarnas Marsdya F.H. Bambang Sulistyo akan datang ke Timika pada 10 Agustus 2015 untuk memantau latihan gabungan potensi SAR untuk pendakian ke Puncak Cartensz.

Komandan Kodim 1710 Mimika Letkol Inf Andi Kusworo memastikan upacara pengibaran bendera Merah Putih di Puncak Cartensz pada 17 Agustus 2015 sebagai upacara puncak dari seluruh rangkaian kegiatan pendakian ke Puncak Cartensz.

Dalam rangka itu, katanya, dalam waktu dekat tim dari Badan SAR Nasional, Kemenko Bidang Kemaritiman dan Kementerian Pariwisata, akan tiba di Timika untuk melakukan survei pendakian ke Puncak Cartensz.

Andi Kusworo menyambut positif gagasan melakukan pendakian ke Puncak Cartensz sekaligus menyemarakkan HUT Ke-70 RI sebagai wahana meningkatkan nasionalisme sekaligus menjadi momentum untuk lebih memperkenalkan wisata alam Cartensz kepada berbagai kalangan masyarakat di seluruh penjuru Tanah Air dan pelosok dunia. [Antara]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah