-->

Dinkes Waropen Tunggu Pasokan Obat Generik

KOTA JAYAPURA - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Waropen sedang menunggu pasokan obat generik yang sudah diminta dan akan datang ke Jayapura kemudian dikirim ke Waropen.

"Kami sudah ajukan permintaan obat generik dan mungkin minggu depan sudah datang dengan kapal ke Waropen," kata Kepala Dinas Kesehatan Waropen Jacobus Pilipus Reumi ketika di konfirmasi dari Jayapura, Jumat.

Menurut dia, obat yang diminta itu akan digunakan untuk pelayanan warga di daerah tersebut pada 2016 mendatang, dan disesuaikan dengan penyakit yang dialami warga.

"Obat generik ini kami sudah minta dan akan datang tetapi kami kewalahan tempat penyimpangan, gudang obat kami sudah penuh dengan obat paten yang lebih awal diminta," katanya.

Jacobus menjelaskan, permintaan obat paten yang pertama diajukan oleh Dinas Kesehatan Waropen sudah tiba dan sudah disimpan digudang obat di ibu kota kabupaten.

"Pasokan pertama kan obat paten sudah ada dan sudah disimpan di gudang obat, dan juga sudah diperiksa oleh inspektorat dan sekitar 70 persen, sementara untuk obat generik 30 persen," ujarnya.

Selanjutnya, tambah dia, pasokan kedua adalah obat generik yang juga diajukan oleh Dinas Kesehatan Waropen, dan dalam waktu dekat akan tiba.

"Kami lakukan ini semua untuk kepentingan masyarakat agar pelayanan kesehatan kedepan masyarakat dan petugas kesehatan tidak lagi mengeluhkan kekurangan obat," ujarnya. [Antara]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah