-->

Angkutan Kargo Pindah Kantor ke Bandara Mozes Kilangin


TIMIKA (MIMIKA) - Sejumlah pesawat yang khusus melayani pengangkutan kargo barang ke pedalaman Papua rencananya memindahkan operasi mereka dari Bandara Sentani Jayapura ke Bandara Mozes Kilangin Timika.

Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Mimika John Rettob di Timika, Sabtu, mengatakan, dua operator penerbangan kargo ke Wamena telah mengonfirmasi untuk memidahkan area operasi mereka ke Timika.

Kedua operator penerbangan tersebut yakni Tri-MG yang mengoperasikan dua pesawat kargo dan Trigana Air yang mengoperasikan satu pesawat kargo.

"Beberapa pesawat kargo di Bandara Sentani Jayapura sudah mau pindah operasi di Bandara Timika karena pertimbangan jarak tempuh Timika-Wamena jauh lebih cepat dibanding jarak tempuh dari Jayapura-Wamena. Selain itu, harga barang di Timika jauh lebih murah dibandingkan Jayapura," jelas John.

Pemkab Mimika, katanya, menyambut baik rencana pemindahan area operasi sejumlah pesawat pengangkut kargo barang ke pedalaman Papua itu.

"Tentunya kita sambut baik rencana mereka karena sudah pasti akan memberikan keuntungan bagi daerah," ujar John.

Sehubungan dengan itu, Dishubkominfo Mimika terus membenahi berbagai fasilitas pendukung di bandara baru Mozes Kilangin Timika di sisi selatan yang dikelola oleh pemerintah.

Mulai pekan depan, Dishubkominfo akan membangun pagar keliling area terminal VIP Bandara Mozes Kilangin Timika.

Saat ini terminal VIP yang telah selesai dibangun oleh Pemkab Mimika digunakan untuk aktivitas penerbangan pesawat-pesawat berbadan kecil ke pedalaman Papua maupun penerbangan pesawat Hercules milik TNI.

Sebelumnya, pesawat-pesawat tersebut parkir dan beroperasi di sisi utara Bandara Mozes Kilangin Timika yang dibangun oleh PT Freeport Indonesia dan dioperasikan oleh PT AVCO.

"Kami juga akan menambah tenaga pengamanan internal bandara baik dari unsur TNI AU, Polisi, AVCO maupun tenaga pengamanan yang kita rekrut sendiri untuk menjamin keamanan di area Bandara Mozes Kilangin Timika," jelas John.

Adapun permasalahan keterbatasan bahan bakar avtur yang selama ini selalu dikeluhkan oleh sejumlah operator penerbangan di Bandara Mozes Kilangin Timika sudah dapat diatasi.

Semenjak Februari lalu PT Pertamina (Persero) secara resmi telah menyuplai avtur ke sejumlah pesawat di Bandara Timika. Untuk sementara waktu, Pertamina menggunakan iso tank untuk menampung avtur di Bandara Timika sebelum dibangun Depo Pengisian Pesawat Udara (DPPU).

Pihak Pertamina juga telah membangun dua tanki besar untuk menampung avtur di Pelabuhan Paumako. (ant)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah