-->

Inilah Hasil Pertemuan Lukas Enembe dan Jokowi Terkait Freeport Indonesia

JAKARTA - Gubernur Papua Lukas Enembe menyambangi istana kepresidenan untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo, Rabu (22/3).

Dari pertemuan itu, Lukas mengatakan dirinya membahas beberapa hal bersama Presiden, diantaranya persoalan pertambangan PT Freeport Indonesia.

"Sikap pemerintah daerah menyangkut Freeport juga kita sampaikan," ujar Lukas di halaman Istana Negara, Jakarta.

Lukas mengatakan ada 17 poin aspirasi masyarakat Papua, yang enam diantaranya memiliki kesamaan dengan Pemerintah Pusat.

"Kita dari 2013 tanggal 19 April sudah disampaikan sikap kita. 17 item. Diantaranya, enam item yang hampir sama dengan pemerintah," ucap Lukas.

Enam poin yang memiliki kesamaan dengan pemerintah yakni divestasi saham sebesar 51 persen, namun Lukas meminta 10 persen saham ke Pemerintah Papua.

"Kemudian dari enam itu termasuk fungsi hutan, area pertambangan dan produk lokal kita bagaimana masuk ke Freeport, kemudian tenaga kerja," tutur Lukas.

Lukas mengatakan bahwa Presiden Jokowi menyambut baik terkait enam item tersebut.

"Presiden setuju sekali sikap kita menyangkut Freeport. Setuju apa yang diperjuangkan Papua dan Jakarta sama. Apa yang kita lakukan Presiden setuju, langkah yang dilakukan Pemerintah Pusat dengan kita sama," ucap Lukas. (tribunnews)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah