-->

Aparat Musnahkan Sembako Kadaluarsa di Mapurujaya

 
MAPURUJAYA (MIMIKA) - Salah satu Tugas pokok Komando Rayon Militer (Koramil) adalah menyelenggarakan Pembinaan Teritorial guna mendukung tugas pokok Komando Distrik Militer (Kodim) termasuk diantaranya membantu instansi -instansi pemerintah lain yang berada didalam wilayah tanggung jawabnya masing-masing sehingga terjalin suatu kerjasama yang solid dalam mendukung dan mensukseskan program Pemerintah.

Dalam upaya mewujudkan kerjasama yang solid tersebut, pada Senin, 03 April 2017, Danramil 1710-07/Mapurujaya, Letda Inf. Suwardi mengikuti apel gabungan bersama, terdiri dari Pegawai Distrik Mimika Timur, pegawai Puskesmas, petugas Siskamling dan beberapa tokoh masyarakat setempat di halaman Puskesmas Mapurujaya, Kab. Mimika dalam rangka pemusnahan bahan Sembako kadaluarsa, hasil Sweeping gabungan Puskesmas, Distrik, Koramil 1710-07 dan Polsek Mapurujaya beberapa waktu lalu.

Dalam kesempatan tersebut, Danramil 1710-07/Mapurujaya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah berperan aktif  memberikan informasi tentang masih adanya pedagang-pedagang yang menjual Sembako kadaluarsa, sehingga dengan adanya informasi tersebut aparat keamanan dan pemerintah setempat dapat mengambil langkah-langkah selanjutnya, seperti memberikan himbauan, melaksanakan sweeping sampai menindak tegas beberapa pedagang dan kios yang masih “bandhel”.

“Memang peran serta masyarakat sangat membantu dalam penertiban peredaran Sembako kadaluarsa ini. Beberapa waktu lalu kita aparat gabungan (TNI Polri dan unsur terkait lainnya) melakukan sweeping di beberapa toko dan kios Sembako. Hasilnya, seperti yang anda lihat ini, ujar Danramil sembari menunjuk beberapa barang bukti Sembako kadaluarsa yang akan dimusnahkan. Salah satu penyebab masih adanya pedagang nakal, ini dikarenakan masih kurangnya kesadaran mereka akan pentingnya mengkonsumsi makanan-makanan sehat. Menindak lanjuti ini semua, kedepan kami akan melakukan tindakan tegas bila masih didapati pedagang maupun kios yang menjual Sembako kadaluarsa” Tegas Danramil. 

Aleksi Wujangge, salah seorang tokoh masyarakat menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah menertibkan penjualan Sembako di wilayahnya, sehingga tidak akan ada lagi masyarakat yang mengkonsumsi barang kadaluarsa. Ia berharap, pedagang nakal diberikan sanksi tegas untuk memberikan efek jera dan tidak mengulang lagi perbuatannya.

Setelah pelaksanaan apel gabungan, kegiatan dilanjutkan dengan pemusnahan Sembako kadaluarsa dengan cara di bakar di depan Kantor Puskesmas Mapurujaya. (pendamxvii)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah