-->

Rustan Saru Kunjungi dan Beri Bantuan Korban Kebakaran di Yapis Dok V

Rustan Saru Kunjungi dan Beri Bantuan Korban Kebakaran di Yapis Dok VJAYAPURA - Wakil Wali Kota Jayapura Ir H Rustan Saru, MM melakukan kunjungan kepada korban kebakaran satu keluarga di Yapis Dok V Atas tepatnya di jalan Bambu di RT 04/RW 01, Trikora, Jayapura Utara. Kebakaran yang terjadi akibat hubungan pendek arus listrik tersebut terjadi pada Jumat, 19 Januari 2018 sekitar pukul 21.30 WIT.

"Atas apa yang telah terjadi saya turut mendoakan keluarga segera pulih dari musibah ini, dan bisa membangun kembali bangunan rumah yang runtuh,"kata Wakil Wali Kota kepada korban kebakaran di Yapis Dok V Atas, Rabu 24 Januari 2018.

Keluarga yang mengalami musibah adalah Suharno, seorang pengusaha bakso di daerah Yapis Dok V Atas. Selain membuka usaha berjualan bakso, Suharno juga memiliki sanggar seni seperangkat gamelan yang juga habis dilahap api. Rumah Suharno yang terletak di daerah perbukitan membuat pemadaman sulit dilakukan oleh petugas lantaran akses yang sempit dilalui kendaraan besar.

Bersama pemilik rumah, Wakil Wali Kota berkeliling melihat setiap sudut rumah dengan luas tanah 700 meter2 itu. Sebelum meninggalkan lokasi, Wakil Wali Kota memberi bantuan dari dana pribadinya kepada Suharno sekeluarga.(HumasKotaJayapura)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah