-->

Personel Poleresta Jayapura Kota, Ikut Bimbingan Rohani dan Mental di Aula Mapolresta


JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Tingkatkan dan jaga rasa keimanan serta kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, personel Polresta Jayapura Kota ikut kegiatan Bimbingan Rohani dan Mental (Binrohtal) bertempat di Aula Mapolresta, Sabtu (19/11) Pagi.
Giat Binrohtal diikuti oleh seluruh personel Polresta Jayapura Kota dan Polsek jajaran serta para Siswa Latja SPN Polda Papua yang beragama Nasrani.

Kasat Binmas Polresta Jayapura Kota AKP Pieter Kendek, S.Sos., M.M Selaku koordinator kegiatan ketika dikonfirmasi mengatakan, dengan dilaksanakannya giat binrohtal diharapkan bisa meningkatkan karakter anggota Polri khususnya personel Polresta Jayapura Kota agar lebih humanis dan juga dapat meningkatkan kualitas keimanan serta ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

"Kegiatan ini dilakukan bertujuan untuk menjadikan para personel Polri untuk selalu bertaqwa kepada Tuhan YME sehingga kehidupan pribadinya baik dinas di lapangan dan di lingkungan masyarakat juga menjadi lebih baik," ujar AKP Piter Kendek.

Lebih lanjut dirinya menuturkan, Binrohtal yang dilaksanakan bertujuan positif, yakni berguna untuk memberikan siraman rohani dan moral kepada personel. "Dengan harapan sikap mental personil Polri yang baik akan menciptakan hasil pelaksanaan tugas yang baik dan bijaksana dan dapat dipertanggung-jawabkan agar citra Polri semakin lebih baik dimata masyarakat," Imbuhnya.

Ia pun mengharapkan, setelah mengikuti giat Binrohtal, personel menjadi semakin paham dan taat dalam beribadah dengan dikaitkan dengan Implementasi pelaksanaan tugas sehari-hari.(HumasPolrestaJayapuraKota)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah