-->

Ini Pesan Ridwan Rumasukun saat Lantik 113 Pejabat Pemprov Papua

Ini Pesan Ridwan Rumasukun saat Lantik 113 Pejabat Pemprov Papua

JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Penjabat Gubernur Papua Muhammad Ridwan Rumasukun melalui Penjabat Sekda Derek Hegemur resmi melantik 113 Pejabat Administrator di Kantor Gubernur Papua, Jl. Soa Siu Dok II, Kota Jayapura, Jumat (15/3/2024).

Ridwan mengingatkan para pejabat yang baru dilantik bahwa tugas dan tanggung jawab yang diemban sangat berat. 

"Oleh karena itu, saya minta kepada saudara dan saudari untuk bekerja sungguh-sungguh penuh dedikasi dan berintegritas tinggi," terang Ridwan dalam sambutan tertulis yang dibacakan Pj Sekda Hegemur.

Ridwan menekankan tiga pesan khusus kepada pejabat yang baru dilantik agar pelayanan publik dapat berjalan dengan maksimal. 

"Pertama segera laksanakan tugas dan tanggung jawab dengan penuh semangat pengabdian dan dedikasi." 

"Kedua, cermati dan perhatikan dengan sungguh-sungguh regulasi dan kebijakan yang berlaku termasuk kearifan lokal yang mendukung tupoksi di masing-masing perangkat daerah untuk berikan pelayanan terbaik," ujarnya.

Ketiga, lanjut dia, bekerja dengan cerdas, jujur, amanah, kreatif dan inovatif untuk menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada di Papua.

Ridwan menambahkan, pelantikan ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan kinerja dan efektivitas pemerintahan di Papua. Dilain pihak, sebagai akibat pembentukan SKPD baru berdasarkan Perda 18 tahun 2023 tentang pembentukan susunan perangkat daerah, mutasi dan rotasi untuk penyegaran mengisi kekosongan jabatan.

Sehingga diharapkan dengan pelantikan pejabat administrator yang baru, roda pemerintahan akan semakin berputar dengan baik dan mampu memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Papua Marthen Kogoya memastikan dalam waktu dekat akan ada pelantikan pejabat administrator dan pengawas jilid kedua, namun menunggu terbitnya peraturan teknis dari BKN serta surat persetujuan Mendagri. (Kominfo Papua)


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah