-->

Masuki Pemilu Legislatif 2014, Masyarakat Diminta Gunakan Hak Politik

KOTA JAYAPURA - Memasuki Pemilu Legilatif pada tahun 2014 mendatang masyarakat di Kabupaten/kota dan provinsi diimbau untuk menggunakan hak politiknya dengan baik dan benar, sehingga pemilu mendatang menghasilkan anggota legislatif yang benar-benar berkualitas.

Hal itu disampaikan Anggota Komisi C DPR Papua, Boy Markus Dawir kepada Bintang Papua belum lama ini di Jayapura.

“Terkait dengan pemilu legislatif mendatang, saya menghimbau kepada masyarakat kabupaten Yapen dan Waropen agar benar-benar menentukan figur anggota legislatif yang baik, karena belajar dari pengalaman pemilu legislatif yang lalu banyak masyarakat yang terkesan asal pilih, sehingga banyak anggota legislatif yang tidak berkompeten dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya sebagai wakil rakyat,” ujarnya.

 Dirinya mengatakan hasil pantauan mengenai pemilu yang lalu, rakyat terkesan menjadi korban politik dikarenakan hak politik yang dimiliki rakyat tidak dipakai secara benar sehingga menghasilkan anggota legislatif yang hanya mementingkan kepentingan pribadi dan golongannya sehingga mengesampingkan asirasi yang juga merupakan kepentingan rakyat.

“Saya juga meminta kepada masayarakat agar tidak terlalu percaya dengan janji-janji dari para caleg, karena berdasarkan pengalaman pada pemilu legislatif tahun 2009, para caleg di saat melaksankan kampanye banyak mengumbar janji-janji politiknya namun pada saat terpilih sebagai anggota legislatif di tingkat Kabupaten maupun Provinsi dalam masa tugas selama lima tahun caleg tersebut tidak mewujudkan janjinya kepada masyarakat,” tandasnya.

Kinerja caleg yang sementara sedang menjabat sebagai anggota legislatif sebenarnya sudah bisa di lihat oleh masyarakat, apakan benar-benar melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik dan benar ataukah tidak.

Dirinya juga menegaskan kepada masyarakat agar jangan lagi memilih caleg yang jelas-jelas tidak memberikan kontribusi bagi kepentingan masyarakat ketika menjabat sebagai anggota legislatif pada periode sebelumnya.

Lebih lanjut Dirinya juga mengimbau kepada masyarakat agar memberikan hak pilihnya kepada caleg yang sudah terbukti memiliki loyalitas untuk melayani masyarakat baik itu di tingkat kampung maupun di tingkat Kabupaten/Kota dan Provinsi sehingga hak pilih yang di berikan benar-benar menghasilkan dan memberikan dampak baik bagi masyarakat dan pembangunan di daerah kedepannya. [BintangPapua]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah