-->

Yulce Enembe Diusulkan jadi Duta Baca Nasional

KOTA JAYAPURA - Yulce Enembe selaku istri dari Gubernur Papua Lukas Enembe, diusulkan oleh Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Papua untuk dikukuhkan menjadi bunda baca tingkat nasional.

"Kita sudah usulkan penganugerahan bunda baca atas nama ibu Yulce Enembe. Proses pengusulan bunda baca ini dilakukan secara nasional kepada Perpusnas (Perpustakaan Nasional) guna melengkapi gelar yang sudah kita menangkan tahun lalu, yakni Papua menjadi pemenang lomba bercerita tingkat nasional," ungkap Kepala Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Papua Anni Rumbiak, di Jayapura, Minggu.

Ia mengatakan, pihaknya meyakini usulan penganugerahan bunda baca nasional itu akan dapat terealisasi karena Yulce Enembe juga telah dinobatkan sebagai Bunda PAUD.

"Dengan begitu, karena bunda PAUD identik dengan anak-anak. Kita juga harapkan gerakan membaca ini digalakkan mulai dari anak-anak PAUD," ujarnya.

Ibu Yulce Enembe, ucap Anni, juga akan menggalakan gerakan kegemaran membaca di lingkungan instansi Pemerintah Provinsi Papua.

Dalam gerakan kegemaran membaca itu, rencananya akan dibuat semacam himbauan kepada seluruh instansi pemerintahan termasuk masyarakat agar berkomitmen menyiapkan waktu sekitar 10 menit setiap hari untuk membaca.

"Bacaan bisa apa saja, seperti buku edukasi, koran, majalah yang tentunya untuk mendukung program kegemaran membaca. Tentunya bacaan mendidik yang ditekankan disini dan bila tidak ada halangan tentunya akan kita launching supaya ini bisa juga diterapkan tidak hanya di ibukota provinsi tetapi juga di kabupaten," ucapnya. [Antara]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah