-->

TNI, Pemda dan Kementerian Pertanian Buka 10 Ribu Hektar Lahan di Merauke

MERAUKE – Asisten Teritorial (Aster) Kepala Staf Kodam (Kasdam) XVII/Cenderawasih Kolonel Inf Wijonarko meninjau lokasi pembukaan lahan pertanian 10 ribu hektar di Kabupaten Merauke pada Sabtu (4/7).

“Rencana pembukaan lahan pertanian seluas 10 ribu hektar itu terletak di empat lokasi/kampung,” kata Wijonarko dalam rilis pada Sabtu (4/7) malam.

Sebelum melaksanakan peninjauan lokasi lahan pertanian terlebih dahulu Kolonel Inf Widjanarko yang didampingi Kasiter Korem 174/ATW, Kasdim 1707/Merauke dan Danden Zipur 11/MA melaksanakan pertemuan dengan Ratno Suciptadi, pakar pertanian dari Kementrian Pertanian membahas secara teknis guna mematangkan rencana pembukaan lahan tersebut, dengan harapan pada pelaksanaan nanti dapat berjalan lancar.

Empat lokasi atau kampung itu, kata dia, yakni di Kampung Muramsari Semangga Tiga, Distrik Semangga, dan Kampung SP 6, Distrik Tanah Miring.

“Lalu, di Kampung Sirapu, Distrik Semangga dan Kampung Wasur, di Distrik Merauke yang nantinya dalam pencetakan sawah tersebut akan dilaksanakan oleh Denzipur 11/Mit Anim dibantu oleh kodim setempat,” katanya.

Wijanarko menyampaikan bahwa pembukaan lahan itu merupakan MoU antara TNI, pemerintah daerah setempat dan Kementrian Pertanian guna mendukung program swasembada pangan.

“Tujuan peninjauan tersebut untuk memastikan letak tanah, luas tanah, batas tanah dan mengkoordinasikan kembali pada pemegang hak tanah sehingga pada pelaksanaan nanti tidak ada kendala. Disamping itu untuk menentukan teknis yang digunakan dalam pembukaan lahan tersebut,” katanya. [Antara]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah