-->

Dicurigai Mata-Mata TNI-Polri, KKB Tembak Seorang Warga Sipil di Intan Jaya

Dicurigai Mata-Mata TNI-Polri, KKB Tembak Warga Sipil

JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Kelompok kriminal bersenjata (KKB) menembak mati warga sipil bernama Boni Bagau di sekitar perbatasan Distrik Sugapa dan Distrik Homeyo, Kabupaten Intan Jaya, Provinsi Papua. Kelompok ini menuduh Boni sebagai mata-mata Polisi-TNI.

Kepala Bidang Humas Polda Papua Komisaris Besar Ahmad Kamal mengatakan penembakan terhadap Boni dilaporkan keluarga korban ke Polsek Sugapa pada Sabtu, 30 Januari 2021.

Kamal mengatakan, saat melaporkan ini keluarga korban juga membawa surat dari Kelompok Kriminal yang dibawa Pastur Rahangiyar. "Isi surat itu menyatakan penembakan terhadap korban karena diduga mata-mata TNI - Polri," kata Kamal seperti dikutip dari Antara pada Senin, 1 Februari 2021.

Kamal mengatakan, Polisi kemudian bertemu dengan keluarga korban di Polsek Sugapa pada Sabtu malam dan keesokan harinya di ruangan Pastoran Kampung Bilogai, Distrik Sugapa.

Dalam pertemuan tersebut, orang tua korban, Gad Bagau, meminta agar korban dimakamkan di kampung Agapa. Sebab situasi dan kondisi yang tidak memungkinkan apabila diambil atau dibawa ke Distrik Sugapa maupun Distrik Homeyo.

Aparat keamanan TNI - Polisi sendiri masih menyelidiki insiden penembakan oleh anggota KKB tersebut.(Tempo) 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah